Monday, October 17, 2011

Test from ipad


Akhirnya aku menemukan cara untuk terus melakukan blogging pada saat mobile. Dengan aplikasi yang diunduh ke telepon pintar ini, aku dapat terus menulis meski tanpa membawa notebook atau di depan desktop.

Mengawali blogging langsung dari ipad, jadi teringat tentang cinta dan benci. Ada dua hal yang menurut aku mampu membuat manusia mampu bertahan hidup melewati kondisi extreme yang pada kondisi normal sulit dilewati.

Hal yang pertama adalah perasaan cinta. Cinta membuat manusia mampu bertahan pada keadaan sulit yang kadang terlihat melebihi kemampuan manusia itu sendiri. Dalam cinta, ada harapan untuk bahagia nantinya sehingga menjadi kekuatan untuk menghadapi keadaan sulit tersebut. Ironisnya hal lain yg konon dapat membuat manusia sanggup bertahan melalui masa sulit adalah rasa dendam atau kebencian yg ingin terbalaskan. Dalam benci, orang berharap membalas perlakuan tidak baik (menurut dia) kepada yang dia benci, meski dia harus membayar mahal dengan nyawanya sekalipun.

No comments: